CARA MERAWAT BURUNG KASO-KASO AGAR RAJIN BUNYI DAN GACOR SEBAGAI MASTERAN (LEBIH ASYIK JIKA SUDAH JINAK KANDANG)

damai Secara jenis dan species memang sangat banyak sekali ragam burung yang ada di sekitar kita. Memang burung ini tidaklah terlalu popular jika dibandingkan dengan jenis burung lainnya, seperti Murai Batu, Kacer, Jalak Suren, Cucak Ijo, Kenari dan juga jenis burung lainnya yang memang sudah trend dan sudah banyak pula para penggemar burung yang mengenali namanya satu per satu. Namun tidak demikian dengan burung yang sesuai di gambar ini, Kaso-kaso namanya, memang kedengarannya sangat aneh dan sempat terbayang dengan material bahan bangunan … hehehe. Burung ini sangat jarang sekali orang memelihara dan merawatnya sekalipun terkadang kita sering melihat di beberapa pasar burung yang sempat kita datangi, tidak sedikit pedagang burung yang juga menyediakan dan mendisplay burung kaso-kaso sebagai tambahan pelengkap koleksi burung dagangannya dengan harga yang memang sangat murah meriah.

Kendati demikian sebenarnya kaso kaso merupakan burung yang cocok untuk dijadikan sebagai burung masteran ataupun untuk sekedar dirawat sebagai tambahan koleksi, dengan suara yang lumayan bervariasi jika sudah rajin dan gacor dengan volume yang lumayan keras, lumayan untuk menambah suasana keramain di rumah.

Adapun perawatan Kaso-kaso agar cepat bunyi dan gacor adalah sebagai berikut:
1.     Pada pagi hari berikan kroto cukup ½ sendok teh 2-3 hari sekali sebelum dimandikan, namun ada komentar dari sebagian penggemar burung, “Sayang-sayang lah, masa’ kaso-kaso dikasih kroto !? nek murai, kacer yo pantes”. hehehe…. ya namanya juga pendapat….!
2.     Sebagaimana burung lainnya, mandikan burung dengn spray sekitar jam 7 an, namun biasanya setelah kita semprot menggunakan spray terkadang burung akan melanjutkan kembali dengan mandi sendiri pada cepuk minum yang ada di dalam kandang dan selanjutnya diangin-angin kan selama beberapa menit sambil berikan jangkrik ukuran kelil 3-4 ekor.
3.     Selanjutnya jemur selama + 1-2 jam, atau bisa lebih jika cuaca tidak terlalu terik
4.     Dan kemudian berikan makanan berupa voer yang berkualitas dan juga buah pisang, namun untuk burung yang 1 terkadang sedikit unik, makan yang berupa voer biasanya tidak langsung ditelan namun sebagaimana kaso-kaso yang saya miliki ini akan mencelupkan voernya ke dalam cepuk minum sebelum menelannya, sehingga dalam sehari terkadang cepuk minum akan lebih cepat kotor jika dibandingkan cepuk minum burung lainnya.
5.     Lakukan secara rutin    

Akan lebih asyik lagi jika burung yang kita rawat sudah jinak kandang, karena pada saat pagi hari kita akan membersihkan kandang, kita cukup buka pintu kandang, biarkan burung keluar dari kandang dan terbang di pepohonan yang ada di sekitar depan rumah kita, dan kita leluasa membersihkan kandang dan juga menggantikan makanannya, seusai kandang kita bersihkan tidak lama kemudian kembalilah si burung ke kandangnya semula, maka hal yang demikian bisa menjadikan pemandangan yang berbeda yang cukup indah di rumah kita, karena kebetulan kaso-kaso merupakan burung yang sangat mudah jinak sebagaimana sering kita lihat burung kutilang di kampung-kampung yang juga mudah sekali jinak.

Demikian dan semoga bermanfaat

Salam damai9 

ARTIKEL TERKAIT BURUNG LAINNYA :